Cara berjualan online di Shopee - Che Finance
News Update
Loading...

Monday 5 March 2018

Cara berjualan online di Shopee

Belakangan tahun ini E-commerce atau sistem jual beli di online menjadi alternatif yang di sukai banyak orang, baik mereka yang ingin berdagang/berjualan produknya atau bagi mereka yang ingin membeli produk kebutuhanya dengan mudah tanpa harus keluar rumah atau pergi ketempat shoping mall untuk memilih apa yang di inginkan.

E-commerce atau toko online juga menyediakan beberapa produk,baik produk Fashion,Electronic,Gadget dll,sesuai kategori masing2,dan kali ini saya akan menjelaskan cara bagaimana berjualan online di situs Shopee.

Oke,sebelum melanjutkan ke tutorial cara berjualan online di shopee,baiknya lebih dulu kita mengenal perusahan online atau marketplace shopee terlebih dahulu.

Shopee merupakan perusahaan e-commerce yang berada di bawah naungan Garena (berubah nama menjadi SEA Group), perusahaan internet di Asia Tenggara. Menjalankan bisnis C2C mobile marketplace, Shopee resmi diperkenalkan di Singapura pada tahun 2015 yang diikuti dengan negara Malaysia, Filipina, Taiwan, Thailand, Vietnam, dan Indonesia.[Wikipedia]

Sedangkan untuk shopee indonesia sendiri resmi diperkenalkan di Indonesia pada Desember 2015 di bawah naungan PT Shopee International Indonesia. Sejak peluncurannya, Shopee Indonesia mengalami perkembangan yang sangat pesat, bahkan hingga Oktober 2017 aplikasinya sudah didownload oleh lebih dari 25 juta pengguna. Menawarkan one stop mobile experience, Shopee menyediakan fitur live chat yang memudahkan para penjual dan pembeli untuk saling berinteraksi dengan mudah dan cepat,demikianlah sedikit sejarah berdirinya E-commerce Shopee,dan sekarang mari kita lanjutkan bagaimana cara untuk berkontribusi dan menjual barang anda di situs shopee.
img source:google


  • Silahkan download aplikasi shopee pada smartphone anda,dan kemudian silahkan daftarkan no telfon anda,dan anda bisa memasukan profile anda,baik pin bbm,whatsaap dan lain-lainya,disinilah anda ingin menentukan akun anda sebagai penjual atau sebagai pembeli.dan disitu ada fiture tab yang akan memudahkan anda melakukan jual beli di aplikasi tersebut.
  • Verivikasi no telphone anda,agar anda bisa meneruskan langkah selanjutnya.
  • Setalah anda mendaftarkan akun anda,silahkan anda tekan tab📷untuk mememulai mengupload product anda,dan pastikan product yang anda jual bukanlah product yang terlarang.
  • Anda bisa mengupload 1 - 9 photo dan setelah itu silahkan isi rincian product anda,seperti kategori,harga,stock,variasi dan ongkos kirim,dan anda juga bisa mengaktifkan "Pre order" jika anda membutuhkan waktu 7 hari untuk mengemas produck anda,lalu isi jumlah hari untuk melakukan "Pre order" yaitu sekitar 7-15 hari.
img source: shopee

  • Jangan lupa isi #Hastag pada product anda untuk memudahkan product anda terkait dengan product dalam tab searching, jika sudah silahkan tekan ✔️ atau simpan.dengan begitu product anda sudah terpasang di shopee.
  • Jangan lupa untuk mengkopi link share nya sehingga anda bisa menyebarkan product anda di akun media sosial anda.

Bila ada pembeli yang tertarik dengan produk Anda, maka proses tawar-menawar dapat secara langsung digunakan melalui fitur Chat, sehingga memudahkan proses penjualan, serta membuat Anda sebagai penjual bisa langsung berinteraksi dengan calon pelanggan Anda. Fitur chat juga berguna bagi Anda untuk bertukar nomor HP, karena kebanyakan member dari Shopee tidak mencantumkan nomor HP mereka karena terlalu privasi, namun akan memberikannya secara sukarela pada calon pembeli agar bisa lebih mudah dalam berkomunikasi nantinya.

Anda juga bisa mengaktifkan fitur Auto-reply jadi anda bisa mengissi pesan sambutan bagi pembeli yang baru pertama kali menyapa anda,dan pengaturan auto reply bisa anda konfigurasi di Saya ➡️ Akun saya ➡️ Pengaturan chat.

Demikianlah tutorial cara berjualan online di shopee, dan semoga bermanfaat.

Share with your friends

Give us your opinion

Notification
This is just an example, you can fill it later with your own note.
Done